Pekanbaru / Jum'at, 07 Maret 2025 21:13 WIB

Walikota dan Wakil Walikota Pekanbaru Safari Ramadhan di Masjid Fastabiqul Khairat

BAGYNEWS.COM - Walikota dan Wakil Wallikota Pekanbaru H Agung Nugroho SE. MM dan H Markarius Anwar S.T M.Arch, menggelar Safari Ramadhan di Masjid Fastabiqul khairat, Kelurahan Sungai Sibam, Kecamatan Binawidya Jumat 7 Maret 2025 sore.

Turut mendampingi Ketua TP PKK Sulastri, serta Sari Rahmawati istri wakil walikota, Istri Sekda Pekanbaru, juga turut dihadiri Wakil Ketua DPRD Kota Pekanbaru T Azwendi, Ketua Komisi III DPRD Kota Pekanbaru Niar Erawati, kepala OPD, Camat Binawidya Indah Vidya Astuti, lurah se-Kecamatan Binawidya, RT RW dan tokoh masyarakat setempat. 

Saat itu, Agung Nugroho memperkenalkan diri yang mana ia bersama Markarius Anwar baru dilantik Presiden Prabowo Subianto di Istana Merdeka pada tanggal 20 Februari lalu. "Semoga kita semua di bulan Ramadhan ini menjadi insan yang bertaqwa. Jika sebuah kota penduduknya bertaqwa, maka akan banyak berkah yang diturunkan Allah," kata Agung.

"Kami dilantik kemarin oleh bapak Presiden pada tanggal 20 di Istana Merdeka untuk memberikan pelayanan. Mohon maaf baru sekarang kami bisa datang untuk silaturahmi dengan masyarakat," sambungnya. 

Sesuai janji saat Pilkada lalu, kami pada 20 Februari 2025 dilantik Presiden, kami juga telah lakukan penandatanganan Peraturan Walikota tentang Penurunan Tarif Parkir,  untuk roda dua dari Rp2 ribu menjadi Rp1 ribu, roda empat dari Rp3 ribu menjadi Rp2 ribu.

Saat ini Pemko Pekanbaru juga telah menyusun berbagai program, salah satunya Pekanbaru Cinta Alquran. Program itu dilaksanakan bagi tingkat di  SD dan SMP Negeri.

"Hal ini dilaksanakan agar anak-anak nantinya dapat mengapal Alquran. Dan kami juga melatih 2.500 guru untuk mengajarkan anak-anak kita di sekolah agar targetnya anak-anak yang tidak pandai membaca Alquran targetnya bisa membaca Alquran dan bisa menghafal Jus 30," ujarnya.

Pada kesempatan tersebut, Agung Nugroho dan Markarius turut menyerahkan sejumlah bantuan kepada pengurus Masjid Fastabiqul khairat seperti bantuan pembangunan sebesar Rp50 juta, dan Alquran. 

Camat Indah mengungkapkan alhamdulillah kepada wali kota dan wakil walikota telah memberikan bantuan kepada masjid. Masyarakat pun antusias biasa hadir di kegiatan safari Ramadhan ini.

'Semoga dengan pertemuan di bulan Ramadhan dengan masyarakat di Kelurahan Sungai Sibam, Kecamatan Binawidya ini menjadi berkah bagi kita semua dan selalu menjadi insan yang bertaqwa yang disampaikan pak walikota tadi," kata Indah. (bgn/Is)

Pekanbaru

© Bagynews.com. All Rights Reserved. Designed by HTML Codex